
Apabila kamu membaca berita biasanya berita hari ini terkini akan menunjukkan kabar yang sesuai dengan tema yang sedang kamu baca seperti seputar bisnis, politik, pekerjaan dan masih banyak lagi. Tidak jarang berita aneh yang masuk ke dalam platform berita tersebut. Informasi yang masuk ke dalam platform berita ternama seperti TV dan koran nasional harus di seleksi dahulu agar mereka bisa memberikan informasi yang akurat diikuti dengan narasi yang tepat. Dilansir dari berbagai macam sumber berita berikut ada 4 tempat aneh yang ada di dunia dan pernah masuk berita.
- Desa Dengan Populasi Penduduk Hanya 1 Orang
Ya walaupun terdengar aneh, akan tetapi hal ini memang benar adanya. Awalnya desa ini di tempati oleh sekitar 150 orang penduduk pada tahun 1930an yang merupakan tahun berjayanya desa Monowi ini. Mengingat desa tersebut jauh dari pusat roda ekonomi negara, seperti komunitas kecil lainnya di dataran luas, tempat itu harus kehilangan banyak generasi muda karena harus pergi ke kota untuk mencari mata pencaharian. Setelah itu pada saat sensus penduduk tahun 2000, desa ini terus mengalami penurunan penduduk hingga memiliki total populasi sebanyak 2 orang yaitu sepasang suami istri bernama Rudy dan Elsie Eiler. Kemudian Rudy meninggal pada tahun 2004, meninggalkan istrinya sebagai satu-satunya penduduk di sana.
- Desa Di Atas Punggung Laut
Desa ini berada di atas punggung laut yang sering di sebut sebagai Desa “panggung”. Desa ini terapung di Kotamadya Banguingui (sebelumnya Tongkil), Kepulauan Samales, Filipina selatan dan di Kepulauan Sulu yang termasuk Kepulauan Samales, adalah rumah para kaum Badjaos. Sedangkan kaum Badjaos itu sendiri adalah kaum Muslim yang menjadi minoritas karena hanya memiliki 5 persen populasi Filipina dan berpusat sebagian besar di bagian selatan negeri ini. Mereka juga disebut sebagai “gipsi laut”, karena kegiatan mereka adalah menangkap ikan dan kerang serta mutiara.
- Kota Catur
Di Rusia ada sebuah kota yang menamakan kota mereka sebagai kota catur. Kota ini merupakan pemukiman yang bertema catur mungkin menjadi impian sebagian besar orang-orang yang memiliki hobi bermain catur. Republik Kalmykia di Rusia telah mengubah kota impian tersebut menjadi kenyataan, meski memakan biaya yang tidak murah. Memiliki jalanan yang tertata rapi dan juga istana catur yang cukup megah kota tersebut menjadi sorotan dunia. Pemukiman didirikan oleh presiden yang sangat terobsesi dengan catur yaitu Kirsan Ilyumzhinov yang juga di sebut sebagai presiden catur.
- Desa Saudara Kembar
Entah apa yang terjadi dengan lahirnya 250 pasang saudara kembar yang terdata saat itu, Desa Kodinhi yang terletak di Kerala, India tercatat enam kali lebih banyak terjadi kelahiran kembar daripada rata-rata di seluruh dunia. Salah satu dokter terkemuka di India Dr. Krishnan Sribiju ikut mempelajari fenomena yang cukup aneh di Desa tersebut selama enam tahun terakhir ini. Berdasarkan hasil penelitian ia mengatakan bahwa walaupun 250 pasang telah terdaftar, mungkin masih ada sekitar 300-350 pasangan saudara kembar yang lain.
Dengan membaca berita kamu akan mendapatkan berbagai macam informasi dari seluruh dunia bahkan informasi yang tidak kamu sangka sebelumnya. Kamu juga bisa mendapatkan informasi yang kamu butuhkan seperti lowongan kerja, info cegatan, jasa service ac dan lain sebagainya.
Comments by Admin